Jejak Karya

Jejak Karya

Tuesday, April 07, 2009

JANGAN MENDIKTE ALLAH

Tuesday, April 07, 2009 0 Comments
Bersabar dan bersyukurlah, Saudaraku…Jangan tergesa-gesa‼! Tetaplah sabar dan istiqomah dalam berusaha. Syukurilah apapun karunia yang dilimpahkan oleh Allah. Jangan kau mendikte Allah. Jangan kau berprasangka buruk pada Allah. Allah-lah yang Maha Tahu yang terbaik untuk kita. Apa yang menurut kita baik belum tentu baik menurut Allah. Dan apa yang menurut kita tidak baik belum tentu tidak baik menurut Allah. Apa yang kita sukai belum tentu itu baik bagi kita. Dan apa yang kita benci belum tentu tidak baik bagi kita.

Saturday, April 04, 2009

LULUS 2010!!!

Saturday, April 04, 2009 0 Comments
Uji Mutagenisitas ekstrak kloroform daun Ambre (Geranium radula Cavan terhadap bakteri Salmonella typhymurium TA 97, TA 98, dan TA 100. SEMANGAT NUNG!!!! Awal Mei seminar proposal skripsi!!!!2010 LULUS!!!! Bismillahirrahmannirrahiiiiim... Ya Rabb, mudahkanlah jalan ini... amin. mohon doa dan dukungannya ya saudara-saudariku...

Thursday, April 02, 2009

Thursday, April 02, 2009 0 Comments
Rudi
http://blog.uns.ac.id
di kabarkan yg lain ya?
bisa lomba artikel juga tentang warna-warni 33 tahun UNS
Clear Chat History
Couldn't retrieve chat history
5:31pmNorma

aw2.gimana tadi lomba debatnya
5:32pmRudi

w3

ane gak datang tadi..
5:34pmNorma

oooo...lha trus yg menggantikan moderator siapa???lagi sibuk banget ya??
5:35pmRudi

mungkin kurang planing saja

ni ada deadline taggal 22 harus dapat 500 blogger uns
5:36pmNorma

ya diatur lagi jadwalnya.
5:36pmRudi

besuk harus siapkan pelatihan untuk 50 orang
5:36pmNorma

buat ap?? ayo, semangat!!!
5:37pmRudi

ni dri jam 4 rapat

untuk uns mendunia
5:37pmNorma

siip...
5:37pmRudi

pelatihannya untuk anak2 fisip

ucyd
5:38pmNorma

ucyd?
5:38pmRudi

kayak ukm bergirak dibibang sosial masalahperkotaan dan urban

untuk ngeblog bareng di uns

btw dah daftar blog di unsbelum?
5:39pmNorma

blm kykny
5:39pmRudi

...punya domain uns bukan blog spot
5:39pmNorma

caranya

??
5:40pmRudi

http://blog.uns.ac.id

di kabarkan yg lain ya?

bisa lomba artikel juga tentang warna-warni 33 tahun UNS
5:42pmRudi

sedikit promosi...:):)
5:43pmNorma

gakpapa.siip ntar tak coba.

tapi ntar, ni blm bis konsen...i'm so sad!!!!
5:44pmRudi

so do i
5:45pmNorma

tadi mo nyolokin flash di CPU di salah satu bilik di warnet, ujungnya ilang!!! gak tau kemana??? padahal tugas-tugas disana!!! mid hari senin...harus ngulang semua dari awal...
5:47pmRudi

yang sabar meskipun berat
5:48pmNorma

iya, gak bawa tisu ni...syok
5:49pmNorma

bantu doa ya...pasti ada jalan keluar!!!
5:49pmRudi

pake jilbab putih aja :):)

yups
5:50pmNorma

mana di warnet ni lagunya melow semua...kira-kira nek ketemu ujungnya bisa diperbaiki gak ya???
5:52pmRudi

kayaknya ndak :(:(
5:53pmNorma

Innalillahi.........................beberapa file belum terback up pula...hiks......sedih!!!
5:54pmRudi

patahkan?
5:56pmNorma

gak tau..tadi di meja sy liat ada ujung flash n komponen" nya gitu. sy gak ngira klo itu flash kesayanganku ni...siapa yg gak syok...
6:00pmNorma

yadah, pmitan dulu...semoga ba'da maghrib bs jauh lebih tenang...doakan saja..

Wednesday, April 01, 2009

KITA MEMILIKI JATAH WAKTU 24 JAM YANG TERBAGI DALAM TIGA KATEGORI.

Wednesday, April 01, 2009 0 Comments



Pertama, waktu lalu /lampau.
Masa lalu merupakan bagian kehidupan yang pernah kita jalani. Bagian itu, merupakan mata rantai masa kini dan masa mendatang.
Kehidupan masa lalu sebaiknya menjadi cermin dalam menentukan gerak langkah di masa depan. Sebab, kebaikan melangkah di masa depan tidak terlepas dari pijakan masa lalu. Waktu ibarat busur panah yang di bentangkan ke satu titik sasaran, dimana mustahil busur panah berbalik arah atau kembali lagi ke si pemanah.

Artinya, dalam kehidupan ini setiap manusia mengalami fase-fase perkembangan fisik mulai sejak usia bayi, anak-anak, remaja, dewasa, dan masa tua yang semua fase tersebut tidak di mungkinkan kembali ke masa awal kelahiran kembali.
Firman Allah SWT dalam al Quran menjelaskan, “…Dan janganlah mereka seperti orang-orang yang sebelumnya telah di turunkan Al-Kitab kepadanya, kemudian berlalulah masa yang panjang atas mereka, lalu hati mereka menjadi keras. Dan kebanyakan di antara mereka adalah orang-orang fasik. “ ( QS. 57:16) . Seiring dengan itu, Allah telah mengingatkan kita agar tidak terjebak dalam putaran waktu sehingga kita termasuk orang-orang yang merugi. (QS.103:1-3).


Kedua, waktu kini.
Kita sering merindukan masa depan yang sukses dan berhasil. Kerinduan ini sebenarnya hanya fatamorgana jika hari ini kita tidak berbuat banyak dalam menyongsong masa depan yang di rindukan itu. Al-Quran mengemukakan , “ Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa dari kejahatan yang di kerjakannya. “ ( QS. 2:286). Ayat ini menggambarkan, betapa masa depan kita sangat di tentukan oleh apa yang tengah diuasahakan. Maka, jangan berharap banyak tentang masa depan jika kita tidak sungguh-sungguh menghadapinya.


Ketiga, waktu mendatang.

Sebagaimana disebutkan di atas, waktu adalah modal, dan mata rantai dari masa kini dan masa mendatang. Ini melahirkan makna, bahwa waktu merupakan siklus yang saling terkait antara yang satu dengan yang lainnya. Kondisi itu juga memberi gambaran, kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi besok, sebagaimana firmanNya”…Dan tiada seorang pun yang dapat mengetahui (dengan pasti) apa yang akan di usahakannya besok.” (QS.31:34)

Dengan demikian, memanfaatkan waktu setiap kebaikan dalam tataran waktu merupakan bagian penting dalam menjalani proses hidup ini. Tiga tataran waktu yang kita miliki, waktu lalu, kini, dan mendatang harus menjadi pelengkap kebaikan. Bukan sebaliknya. Sebab, sebagaimana kita pahami, siklus kehidupan terasa begitu cepat berubah. Kondisi ini, tentu menjadi pemicu agar kita tidak termasuk orang –orang yang lalai sebagaimana Al-Quran mensinyalir, “ Ketahuilah bahwa sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegah-megahan antara kamu serta berbangga-banggaan tentang banyaknya harta dan anak..Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu. “ ( QS.57:20).

Seiring dengan ungkapan di atas, Ali bin Abi Thalib RA mengemukakan,
“ Rezeki yang tidak di peroleh hari ini, masih dapat di harapkan perolehannya lebih banyak di hari esok, tetapi waktu yang berlalu hari ini tidak mungkin kembali esok.. “

Bermuara dari ungkapan diatas, kita pahami bahwa memanfaatkan waktu sebaik mungkin merupakan tugas utama kita. Mengabaikan waktu, menelantarkannya dan mengangap remeh nilai yang terkandung dalam waktu merupakan tanda-tanda kerugian yang nyata. Rasulullah SAW, bersabda : “ Dua nikmat yang sering dan disia-siakan oleh banyak orang yakni nikmat sehat dan kesempatan (waktu)” (HR. Bukhari)

Sebagai penutup, Malik bin Nabi dalam Syuruth An-Nahdhah pernah berujar,
“ Tidak terbit fajar suatu hari, kecuali dia berseru. Putra-putri adam, aku waktu, aku ciptaan baru yang menjadi saksi usahamu. Gunakan aku, karena aku tidak akan kembali lagi sampai hari kiamat. “ Kemudian Malik bin Nabi melanjutkan, “ Waktu adalah sungai yang mengalir ke seluruh penjuru sejak dahulu kala, melintasi pulau, kota dan desa, membangkitkan semangat atau meninabobokan manusia. Ia diam seribu bahasa, sampai-sampai manusia sering tidak menyadari kehadiran waktu dan melupakan nilainya walaupun segala sesuatu-selain Allah –tidak akan mampu melepaskan diri darinya.”

MUHASABAH SEORANG WANITA SHOLIHAH

Wednesday, April 01, 2009 0 Comments
Jadilah seorang wanita sholihah,
Yang hatinya dibalut rasa taqwa kepada Alloh,
Yang jiwanya penuh penghayatan terhadap Dien Alloh,
Yang senantiasa haus dengan ibadah kepada Alloh,
Yang senantiasa dahaga akan mengharap ridho Alloh
Yang sholatnya adalah bekal dirinya,
Yang tidak pernah takut untuk berkata benar,
Yang tidak pernah gentar untuk melawan nafsu,
Yang senatiasa bersama para mujahiddah Alloh…

Jadilah seorang wanita sholihah
Yang menjaga tutur katanya,
Yang tidak bermegah dengan ilmu yang dimilikinya,
Yang tidak bermegah dengan harta dunia yang dicarinya,
Yang senatiasa berbuat kebajikan karena sifatnya yang penyayang,
Yang mempunyai ramai kawan dan tidak mempunyai musuh yang bersifat jahat…


Jadilah seorang wanita sholihah
Yang menghormati suaminya.
Yang senantiasa berbakti kepada orang tua dan keluarga,
Yang bakal menjaga kerukunan rumahtangga,
Yang akan mendampingi suami dalam mendidik anak-anaknya untuk mendalami Islam,
Yang mengamalkan hidup penuh kesederhanaan,
Karena dunia baginya adalah rumah sementara menuju akhirat…

Jadilah seorang wanita sholihah,
Yang senantiasa bersedia untuk menjadi makmum imamnya
Yang hidup di bawah naungan al-Quran dan qona'ah
Yang tidak dikotori dengan perhiasan dunia
Yang menjaga matanya dari berbelanja,
Yang sujudnya penuh kesyukuran dengan rahmat Allah ke atasnya.


Jadilah seorang wanita sholihah
Yang selalu menjaga lisan, penyayang keluarga & suaminya,
Matanya kepenatan karena membaca al-Quran,
Suaranya lesu karena penat berzikir,
Tidurnya lelap dengan cahaya keimanan,
Bangunnya Subuh penuh kesigapan
Karena dia sadar betapa indahnya menjadi wanita sholihah melebihi perhiasan apapun didunia
Semakin sadar bertambah usianya bertambah kematangannya.

Jadilah seorang wanita sholihah
Yang senantiasa mengabdikan diri untuk menjadi mujahiddah Alloh
Yang baginya hidup di dunia adalah ladang akhirat,
Yang mana buah kehidupan itu perlu dipelihara dan dijaga,
Agar tumbuh putik tunas yang bakal menjaga dirinya di alam baqo'
Meneruskan perjuangan Islam sebelum hari kemudian.


Jadilah seorang wanita sholihah
Yang tidak terpesona dengan buaian dunia,
Karena dia mengimpikan syurga Alloh.

Semoga senantiasa dirahmati-Nya... Aamiin...

(Muhasabah Nungma....)

Tuesday, March 31, 2009

KEAJAIBAN BATIK 06

Tuesday, March 31, 2009 0 Comments


Pagi ini, jam 06.30 kuayunkan langkahku menuju MIPA
agenda pertama, menambah tsaqofah Islamiyah...dateng KANTIN MIPA.
then kuliah Mikrobiologi bahan makanan dan obat. but ternyata dosennya gak bisa. yadah, kosong dech...then lanjut ngobrol-ngobrol n foto-foto, tak lupa nyicipi snack dahsyat oleh-oleh nya Esty dari Malaysia..hua........bikin geger !!!^_^

kuliah lagi jam 09.20. Toksikologi Lingkungan. tapi tenyata, Pak Prabang juga gak bisa ngajar. huaaaaaaaaaa...........
yadah, ku n sahabat-sahabatQ langsung ngisi amunisi ke kantin. tyuz ke perpus pusat. tapi sebelumnya mereka2 nganterin aku dulu ke Gedung B. ngambil flash disk kesayanganku..karena dy adalah sarana inspirasiku!!!

Di perpus pusat....baca-baca. ku tertarik ma bukunya Ust. Yusuf Manshur. KUN FA YAKUN...
jam 12 kita ber5 jalan balik lagi ke MIPA. harus muter sekarang...secara, DPR nya dah gak ada...hu...hu...sholat, tyuz jam 12.30 kuliah Ekologi. Foto-foto dulu satu kelas meski mungkin gak lengkap. coz hari Selasa dah ditetapkan sebagai HARI BATIK ANGKATAN 2006....wow, gayenk!!!

E, ternyata kuliah Ekologi akhirnya KOSONG juga!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!
Horeeeeeeeeeeee...........

"Bener-bener KEAJAIBAN BATIK!!!" gitu temen-temen menyebutnya!!! 3 mata kuliah kosong!!!!

Nyenengkeh....

Sunday, March 29, 2009

HARI INI HARINYA PINK

Sunday, March 29, 2009 0 Comments

Pagi ini kita semua dah sibuk dengan aktivitas masing-masing. dari nyapu, nyuci, nyetrika, buang sampah, nata-nata kamar, dan laen-laen. anak kost lah, harus mandiri. tapi mandirinya yang plus!!! plus berprestasi gitu!!!

Hari ini Pink akan mengikuti sebuah kompetisi besar "PERANG KETELA". tapi, ketelanya gak bakal kita jadiin senjata kok, gak bakal kita lempar-lempar ma peserta dari kost muslimah yang lain. tapi akan kita kreasikan lewat kompetisi masak memasak, berdasarkan imajinasi dan kraetivitas masing-masing kost.

Jam 9 Laskar Pink yang saat itu beranggotakan 10 orang, karena anggota Pink yg lain banyak yang mudik n ada agenda lain, jadi kita ber-10 berangkat...PKS, Pejalan Kaki Sehat!!! menuju GOR...dengan bawaan yang cukup "mbrengkut", mulai dari kompor, wajan, uleg-uleg, sakwadyabalane...piranti masak-memasak dech..

Dalam satu tim, pesertanya hanya 3-5 orang, dan syaratnya harus angkatan 2007-2008. jadi kita-kita yang sudah angkatan menjelang tua (he8x)...didaulat jadi supporter ajah... aku n mb'thicko yang notabene super twins ^_^, mulai berkreasi bikin yel-yel...Octa juga ikutan.

Nih yel-yel nya yang kita nyanyikan penuh semangat!!!

Satu dua dan tiga
Assalamu’alaykum
Kami dari kost Pinky siap untuk beraksi
Hai ukhti yang di sana
Kenapa diam saja??
Ayo.. ayo… masak bareng kita
Langkah ayunkan kaki
Sambil berseri-seri
Bersama sang mentari
Di pagi hari ini
Ayolah Sri Rejeki
Semangat tiada mati
Sukses..sukses..
Di perang tela ini…

Yel-yel kedua :
Kasih Semangat‼!
Masak terus… Plok 3x
Goreng terus… Plok 3x
Mak Nyuz!

Rasane.. mak Nyuz‼
Tenagane. Rosa.. Rosa.. ‼!(hi8x.. versi Mbah Marijan)


SRI REJEKI....???!!!
S = SMART n SHOLIHAH
R = RUHIYAH OK!!
I = INOVATIF

R = RAMAH
E = EMPATI
J = JIWA PEMBELAJAR
E = ENERJIK
K = KREATIF
I = INSPIRATIF


LASKAR PINK berkreasi dengan penuh semangat!!! apalgi supporternya...tak kalah semangat!!!

Masakan kreasi kita : BU COMBI (BUKAN COMBRO BIASA!!!) Gerrrrr.......gayenk tenan!!!

Jam 11.00 pengumuman… Alhamdulillah Laskar Pinkerz dengan Bu Combi-nya berhasil menjadi juara I dalam lomba masak ini…Kita pun mendapat hadiah dari panitia..
Horeeee‼ Pasca pengumuman pemenang, kita sontak berseru ..."Alhamdulillah, ROSA-ROSA!!!!"
Juara II dari kost akhwat FE dan juara III dari kost akhwat FP.

Pulang ke kost dengan hati sumringah...perjuangan kita tidak sia-sia, kawan...
Tambah satu lagi PRESTASI kita hari ini...
Semoga Allah berkenan meridhoi...

SALAM SUKSES LUAR BIASA UNTUK LASKAR PINKERZ!!!!

CATATAN SABTUKU (tawa bahagia, rintihan luka, semangat yg membara...)

Sunday, March 29, 2009 0 Comments

Pada setiap fajar, ada dua malaikat yang berseru, “ Wahai anak Adam aku adalah hari yang baru, dan aku datang untuk menyaksikan amalan kamu. Oleh sebab itu, manfaatkanlah aku sebaik-baiknya. Karena aku tidak akan kembali sampai hari pengadilan..” (H.R Tirmidzi)

SEMANGAT NUNG‼ SPIRIT‼
(begitu tulisan di white boardku…ku baca tulisan di jadwalku hari ini, 28 Maret 2009…”KAMPANYE PKS”. Ehm…pasti hari ini heroik banget‼! Full spirit nich…)

Ku mulai hari ini dengan “sesuatu” yang semoga dapat terus menjaga ruhiyahku..
Sebelum berangkat KSP, sambil nunggu mb’est, ku posting putaran kehidupan ku kemarin “Sebuah Keajaiban”…”The Miracle of My Life”

KSP pagi ini diisi oleh Ust. Abdul Hakim, dengan siroh “Hafsah binti Umar”. Dalam hati kecilku berkata, semoga aku bisa meneladani keistimewaan beliau dan keluarga beliau. Amiin…

Selanjutnya, ngisi “bensin jasadiyah” dulu…semoga dapat menambah kekuatan jiwa dan raga ini…(sarapan bareng anak-anak Kost Pink)

Jam di tanganku menunjukkan pukul 8 teng…Sholat Dhuha dulu…tyuz siap-siap DS…(Alhamdulillah, dipermudah, so dapat boncengan U’Ita..Terima Kasih Ya Rabb…Jadi inget pas kampanye tanggal 18 lalu…). Next : DPC Jebres, tujuan kita‼ (di jalan menuju DPC ada kecelakaan‼!).

Sampai DPC, ambil amunisi, tyuz kita ke lokasi target sasaran..SERU‼‼ (ada kejadian lucu juga…). Setelah selesai, kita ke FT, ada yg harus ditemui. Then ke DPC lagi, coz tadi ada ibu-ibu yang request kaos mo dipake kampanye nanti siang. Di DPC banyak caleg‼

Setelah tugas selesai, nemenin saudariku itu sarapan…e, liat saudaraku pake “batik”. Sibuk banget kaya’nya…Semangat‼

Jam yang melingkar di tanganku menunjukkan pukul 09.35. Lokasi selanjutnya yang kita tuju…TECHNOPARK SOLO. Kumpul ma ikhwah-ikhwah yang mau ikut kampanye )8(…Awalnya kita berdua bingung, kok di pinggir jalan banyak ikhwan doang, yang akhwat mana???

Akhirnya kita jalan pelan-pelan dulu…Alhamdulillah, ada ikhwan yang mengkode kita untuk masuk ke jalan itu. Ternyata yang akhwat kumpul di sana. Baru aja kita mau belok kanan, mendadak…braaaakkkk…..kecelakaan itu tak terelakkan lagi (seingatku, ku sempet nengok ke belakang n ku langsung bilang, “Ita, awasss‼!” tapi ternyata suaraku gak terdengar olehnya…). Sepeda motor yang dinaiki kakak-beradik itu menabrak kami. Braaaakkkkkk…. Astaghfirullohaladzim, hanya kata itu yang terucap‼!

Kejadian berlangsung begitu cepat… Aku terpental ke belakang, bruukk…gedebug…di jalan beraspal itu…hiks…hiks…atit‼! Mau berdiri berat banget tubuh ini kuangkat…tapi karena “ada kekuatan yang mendorongku” untuk dapat segera berdiri…meski harus meringis menahan perih…akhirnya ku mampu berdiri, meski harus berjalan agak tertatih…tubuh ini gemetar banget‼‼ langsung ku bantú u’ita untuk berdiri dan menepi…beberapa akhwat segera menghampiri kami… (i’m so shy…secara, banyak ikhwan yang kukenal, yang notabene kakak tingkatku di SMA n sodara-sodara seperjuangan dikampus)hu…hu…hu…

Dikasih minum, air kemasan logo PKS. Bikin semangat aja‼! Alhamdulillah, kita berdua gak mengalami luka yang serius. Justru kakak-beradik itu yang berdarah dan terluka kakinya. Sepeda Ita langsung dibawa ke bengkel. Kita berdua cuma lecet dikit, tapi pegel-pegel…njarem gitu…setelah beradu dengan jalan beraspal tadi.. But, Hadapi dengan senyuman aja‼ Akhwat Qowwi gitu‼!

Jam 10.45 WIB, pawai pun dimulai…Kita akan putihkan Solo. MENEBAR AURA KEMENANGAN‼! Seru banget‼‼ Muter-muter SOLO‼!



Sampai di lapangan, semangat ini semakin membara‼! Sakit itu pun dah gak terasa. Aku langsung membaur dengan sahabat-sahabat perjuanganku yang lain. Acaranya sangat seru…yang paling lucu, ada lomba nangkep Mus musculus…hi8x…diibaratkan koruptor yang harus dimusnahkan gitu…gayeng‼!


Jam 15.45 acara di lapangan berakhir. Tidak lupa kita mengabadikan moment yang bersejarah ini. Setiap jengkal peristiwa yang terjadi dalam hidupku harus bisa didokumentasikan…he8x… ******
Pawai dilanjutkan lagi…sampai di daerah kampus…
Akhirnya, sampai kost Pink dengan selamat… langsung deh, ada konferensi pers…he8x…
---------------------------------------------------------------------------------------------------Setidaknya Aku belajar banyak hal atas peristiwa yang menimpaku hari ini…Banyak-banyak istighfar Nung‼! Allah telah memberikan “pelajaran berharga” buat kamu hari ini.. ntah ini berupa teguran atau “pengampunan”, tapi yakinlah Allah sudah mengatur itu semua…tinggal bagaimana kamu menyikapinya…

Teruntuk sdrQ, afwan jiddan atas “kebodohan kecilku” yang ku lakukan sebelum pukul 5 tadi..
Teruntuk sahabatQ, afwan jiddan ku belum bisa maksimal membantu kesulitanmu…
Teruntuk partner kampanyeku, luph u coz Allah…semoga Allah senantiasa mempermudah jalan juangmu…
Teruntuk partner jatuhku, jangan menyerah ukh‼! AKHWAT TANGGUH, PANTANG MENGELUH‼! He8x…
Teruntuk semua orang, afwan jiddan atas kekhilafanku hari ini, ntah yang kusengaja atau tidak...


Untuk sahabat-sahabat dakwahku. Kepada Allah kupinta agar 1000 malaikat membimbing setiap langkahmu. Sejuta cahaya tak padam menerangi jalanmu. Tak terbilang tangan menjagamu. Tak banyak aral menghadangmu. Teruslah bergerak dan tetaplah istiqomah.

(Ditulis saat sepertiga malam, menjemput pagi di hari Minggu…meski rasa “sakit” itu masih tertinggal..tapi semoga Allah berkenan segera memberikan kesembuhan…karena hari ini harus ada “PRESTASI” lagi yang harus ku torehkan, harus ada “JEJAK BARU” lagi yang harus ku tinggalkan, harus ada “CATATAN” penuh makna yang harus ku goreskan…untuk membuat HARI INI TIDAK BERLALU TANPA ARTI…‼!)

MUHASABAH CINTA
Wahai … Pemilik nyawaku
Betapa lemah diriku ini…
Berat ujian dari-Mu
Kupasrahkan semua pada-Mu…

Tuhan…baru kusadar
Indah nikmat sehat itu
Tak panda aku bersyukur…
Kini kuharapkan Cinta-Mu…

Tuhan…kuatkan aku
Lindungiku dari putus asa
Jika ku harus MATI
Pertemukan aku dengan Mu….

Kata-kata CINTA terucap indah
Mengalir berdzikir di kidung DOA ku
SAKIT yang kurasa biar jadi PENAWAR DOSAKU

Butir-butir CINTA air mataku…
Teringat semua yang Kau beri untukku
Ampuni khilaf dan salah selama ini…
Ya ilahi…
MUHASABAH CINTAKU…