Jejak Karya

Jejak Karya

Wednesday, November 07, 2012

RUMAH SURGA YANG DIRINDU WANITA

Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

"Barokallahu Mbak Norma Keisya Avicenna II. Semoga lancar berkah acara nikahnya, menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warohmah, terwujud rumah tangga beraroma surga yang menebar cahaya ke sekelilingnya. Aamiin. Saya menulis untuk juga jadi panduan buat saya dalam melangkah, agar istiqomah. Saling mendoakan ya..."
[Aamiin Ya Rabb...SMS balas
an penuh cinta dari Bunda Jazimah Al-Muhyi Full. Terima kasih Bunda... Buku "RUMAH SURGA YANG DIRINDU WANITA" menjadi bekal yang sungguh istimewa dalam episode "Pelangi Penantian" kali ini.]

"Bila saja dalam sebuah universitas dibuka jurusan Ibu Rumah Tangga, maka minimal harus ada mata kuliah: motivasi, tazkiyatun nafs alias pembersihan jiwa (agar ibu tidak kebanyakan mengomel ataupun stres), ilmu gizi, perencanaan keuangan, ilmu komunikasi (komunikasi empati, komunikasi persuasi, trik eksis gaul tanpa terlibat gosip, dsb), ilmu psikologi, dramatic reading dan olah vokal, yang dilengkapi dengan praktik banyak SKS (Sistem Kredit Semester)." [Rumah Surga yang Dirindu Wanita, halaman 32-33 ♥]

Ya Rabbi, mudahkanlah hamba dan semua muslimah yang sungguh-sungguh ingin terus istiqomah berjuang di jalan-Mu untuk menjadi:
1. Bintun mukarramah (gadis terhormat)
2. Zaujatun shaalihah (istri yang baik)
3. Ummun murabbiyah (ibu pendidik) hingga nanti...
4. Jaddatun mu'azhzhamah (nenek yang agung)

#Jelang Hari Pahlawan 101112 ♥

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup.


Salam,


Keisya Avicenna