Jejak Karya

Jejak Karya

Wednesday, July 27, 2011

Nama-Nama Inspiratif RAMADHAN

Wednesday, July 27, 2011 0 Comments


1. Syahrun Azhim (Bulan Yang Agung)

Azhim adalah nama dan sifat Allah Ta’ala. Namun juga digunakan untuk menunjukkan kekaguman terhadap kebesaran dan kemuliaan sesuatu. Sesuatu yang diagungkan Nabi tentulah memiliki nilai yang jauh lebih besar dan sangat mulia dengan sesuatu yang diagungkan oleh manusia biasa. Alasan mengagungkan bulan Ramadhan adalah karena Allah juga mengagungkan bulan ini. Firman Allah, “Waman yu’azhim sya’iirillah fa-innahha mintaqwal quluub, barangsiapa mengagungkan syiar-syiar agama Allah, maka itu datang dari hati yang bertakwa.”
Diagungkan Allah karena pada bulan inilah Allah mewajibkan puasa sebagai salah satu dari lima rukun Islam. Allah Yang Maha Pemurah Penyayang menetapkan dan mensucikan bulan ini kemudian memberikan segala kemurahan, kasih sayang, dan kemudahan bagi hamba-hamba yang ingin mendekatkan diri kepada-Nya.

2. Syahrul Mubarak

Bulan ini penuh berkah, berdayaguna dan berhasil guna, bermanfaat secara maksimal. Detik demi detik di bulan suci ini bagaikan rangkaian berlian yang sangat berharga bagi orang beriman. Pasalnya semua perbuatan kita di saat berpuasa menjadi ibadah berpahala yang balasannya langsung dari Allah. Amal baik sekecil apapun nilainya dilipatgandakan sehingga kita menjadi puas dalam melakukannya. Keberkahan yang Allah berikandi bulan Ramadhan ini akan optimal jika kita mengelola waktu pendekatan diri kepada Allah sebagaimana arahan Rasulullah saw.

3. Syahru Nuzulul Qur’an

Allah mengistimewakan Ramadhan sekaligus menyediakan target terbesar, yaitu menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup. Simaklah firman Allah dalam rangkaian ayat puasa, “Bulan Ramadhan adalah bulan yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia, penjelasan bagi petunjuk, dan furqan (pembeda).” (Al-Baqarah: 185)
Ayat di atas menjelaskan bahwa target utama amaliyah Ramadhan membentuk insan takwa yang menjadikan Kitabullah sebagai manhajul hayat (pedoman hidup). Dapat dikatakan bahwa Ramadhan tidak dapat dipisahkan dengan Al-Qur’an. Rasulullah saw. mendapatkan wahyu pertama pada bulan Ramadhan dan di setiap bulan Ramadhan Malaikat Jibril datang sampai dua kali untuk menguji hafalan dan pemahaman Rasulullah saw. terhadap Al-Qur’an. Bagi ummat Muhammad, ada jaminan bahwa Al-Qur’an kembali nuzul ke dalam jiwa mereka manakala mengikuti program Ramadhan dengan benar.

4. Syahrus ShiyamPada Bulan Ramadhan dari awal hingga akhir kita menegakkan satu dari 5 rukun (tiang) Islam yang sangat penting, yaitu shaum (puasa). Kewajiban puasa sebagaimana kewajiban ibadah shalat 5 waktu. Maka sebulan penuh seorang muslim mengkonsentrasikan diri untuk ibadah sebagaimana dia mendirikan shalat Subuh atau Maghrib yang memakan waktu beberapa menit saja. Puasa Ramadhan dilakukan tiap hari dari terbit fajar hingga terbenam matahari (Magrib). Tidak cukup menilai dari yang membatalkannya seperti makan dan minum atau berhubungan suami-istri di siang hari saja, tetapi wajib membangun akhlaqul karimah, meninggalkan perbuatan maksiat dan yang makruh (yang dibenci Allah).

5. Syahrul Qiyam

Bulan Ramadhan menggairahkan umat Islam untuk menjalankan amalan orang-orang saleh seperti sholat tahajjud dan membaca Al-Qur’an dengan benar di dalam shalat malamnya. Di Bulan Ramadhan Kitabullah mengisyaratkan bahwa untuk mendapatkan ketinggian derajatnya setiap mukmin sangat dianjurkan shalat tarawih dan witir agar di luar Ramadhan dia bisa terbiasa mengamalkan qiyamullail.

6. Syahrus Sabr (bulan sabar)

Bulan Ramadhan melatih jiwa muslim untuk senantiasa sabar tidak mengeluh dan tahan uji. Sabar adalah kekuatan jiwa dari segala bentuk kelemahan mental, spiritual dan operasional. Orang bersabar akan bersama Allah sedangkan balasan orang-orang yang sabar adalah surga.
Sabar lahir bersama dengan segala bentuk kerja besar yang beresiko seperti dalam dakwah dan jihad fi sabilillah. Ramadhan melatih muslim beramal islami dalam berjamaah untuk meninggikan kalimat Allah.

7. Syahrul Musawwah (Bulan Santunan)

Ramadhan menjadi bulan santunan manakala orang-orang beriman sadar sepenuhnya bahwa puasanya mendidik mereka untuk memiliki empati kepada fakir miskin karena merasakan lapar dan haus sebagaimana yang mereka rasakan. Karena itu kaum muslimin selayaknya menjadi pemurah dan dermawan. Memberi dan berbagi harus menjadi watak yang ditanamkan.
Segala amal yang berkaitan dengan amwal (harta) seperti zakat fitrah sedekah, infak, wakaf, dan sebagainya, bahkan zakat harta pun sebaiknya dilakukan di bulan yang mulia ini. Memberi meskipun kecil, bernilai besar di sisi Allah. Siapa yang memberi makan minum pada orang yang berpuasa meskipun hanya seteguk air, berpahala puasa seperti yang diperoleh orang yang berpuasa.

8. Syahrul Yuzdaadu fiihi Rizqul Mu’min

Bulan ini rezeki orang-orang beriman bertambah karena segala kemudahan dibuka oleh Allah seluas-luasnya. Para pedagang akan beruntung, orang yang jadi pegawai dapat kelebihan pendapatan dan sebagainya. Namun rezeki terbesar adalah hidayah Allah kemudian hikmah dan ilmu yang begitu mudah diperoleh di bulan mulia ini.

Thursday, July 21, 2011

Bukti Kasih Sayang-Nya

Thursday, July 21, 2011 0 Comments
Menarik dan menghembuskan nafas sedalam-dalamnya tatkala diri ini merenungkan kembali rentetan peristiwa yang terjadi dalam dua bulan terakhir. Peristiwa yang membuat keterkejutan tersendiri, hingga mata tak kuasa membendung buliran bening yang memaksa untuk tumpah. Terlebih saat sujud-sujud panjang di atas sajadah merah kala memaparkan segalanya pada Sang Maha Kuasa.

Peristiwa dengan TEMA serupa, hanya terjadi dalam kisah dan lakon yang berbeda. Ah, memang benar! Jalan menuju kebaikan memang tidak mudah. Ada yang kan menjadi rintangan sebagai teman perjalanan. Tapi terus yakinkan diri, bahwa Allah telah siapkan kemudahan di balik kesulitan. Kuncinya adalah terus memposting kesabaran dalam menjalani liku-liku kehidupan.

Hmm, ada apa sih? Tak akan saya ceritakan di sini, mungkin lain waktu akan saya kisahkan dalam cerpen atau bentuk tulisan lainnya yang semoga menjadi inspirasi bagi yang membaca. Saya menangis bukan karena sedih, tapi lebih kepada bentuk penyesalan atas kekhilafan diri sekaligus sebagai bentuk kesyukuran atas kasih sayang-Nya.
"Tak semua orang mengalami apa yang kau alami. Inilah cara Allah membuatmu semakin kuat menjejak bumi". Begitulah komentar seorang sahabat saya saat kisah yang saya alami tersebut saya ceritakan padanya. Hmm, benar juga! Kan Allah sudah memberi garansi pada setiap hambaNya bahwa Dia tidak akan menimpakan sesuatu di luar batas kemampuan sang hamba.
Nah, ketika saya harus melakoni kisah tersebut, berarti saya pun harus yakin bahwa saya bisa melewatinya. Bisa jadi ini juga sebagai bagian dari UJIAN yang Allah berikan agar saya NAIK KELAS. Aamiin Yaa Rabb...

Tapi di balik "kisah luar biasa" ini, pada dua bulan terakhir ini saya pun diberikan banyak kisah yang juga sangat menyenangkan. Beberapa impian menjadi kenyataan. Tapi afwan, belum sempat diposting di blog. Masih sibuk dengan kuliah + ujian... Sebenarnya inipun tidak pantas untuk dijadikan dalih, mmm... mungkin sebaiknya memang kembali membenahi manajemen waktunya sehingga bisa tetap produktif untuk menulis meski kesibukan kuliah lebih mendominasi. So, koreksi diri! Muhasabah! Lakukan perbaikan!

Renungan pagi
Bandung, 21 Juli 2011
Aisya Avicenna

Thursday, July 14, 2011

[NO]stalgia [R]o[MA]ntic JULI #4: “PELANGI HIDUPKU”

Thursday, July 14, 2011 0 Comments




by Norma Keisya Avicenna on Thursday, July 14, 2011 at 10:10am

Ah, tak terasa ya hampir sampai di pertengahan Juli. Itu artinya, bulan Ramadhan sebentar lagi datang. Ayo, makin semangat menyambut sang tamu agung! Semoga Allah Swt masih berkenan mempertemukan kita dengan bulan mulia itu… Aamiin ya Rabb…



Targetan hari ini aku mulai mencicil kembali Bab 6 naskah CPNS-ku yang beberapa hari terakhir ini sempat tertunda untuk aku kerjakan karena ada kesibukan yang lain. Hehe. Mungkin kurang fokus ‘n kurang bisa buat prioritas! Tapi tak apalah, yang penting terus semangat berkarya. Seperti menaiki anak tangga, untuk mencapai puncak kamu harus berjalan bertahap di setiap anak tangganya... ^^v



Saat aku tengah asyik menikmati makan siang di kost yang mulai sepi karena ditinggal penghuninya liburan (heuheu…kesepian nih gue!), datanglah seorang adik (Bio 2007) menukarkan charger laptopnya yang dulu tertukar dengan punyaku. Ah, kayak judul sinetron aja. “Charger yang Tertukar”. Adikku satu ini memang asyik dan lucu. Alhamdulillah, dia sudah selesai ujian pendadaran dan sedang sibuk mengurusi kelengkapan wisuda buat September nanti. Dia sempat bercerita proses revisian skripsinya menjelang ujian pendadaran beberapa waktu lalu. Kebetulan dosen pembimbing skripsi kita sama. Meski perjalanan bimbingannya jauh lebih ribet daripada aku dulu. Perasaan pas aku dulu konsultasi semuanya fine-fine aja. Tapi seru juga sih, banyak suka-dukanya!



Adikku itu juga cerita tentang teman-teman seangkatannya yang masih sibuk riset skripsi mereka. Tak jarang terjadi konflik internal maupun hal-hal yang menyangkut masalah teknis. Suer deh, pikiranku langsung melayang kepada sosok-sosok sahabat terbaikku yang jadi satu tim penelitianku dulu. Tim AMBRE. Ambre adalah nama tanaman yang terdapat di daerah Tawangmangu. Nama ilmiahnya Geranium radula Cavan. Dulu aku satu tim dengan Tanti dan Mita. Ah, aku jadi kangen sama mereka.



Mengenang riset kita dulu… Aku kadang merasa bersalah juga karena mungkin dalam satu tim aku yang paling sering meninggalkan mereka saat riset. Di saat mereka membantuku uji toksisitas, aku sering gak bisa bantu mereka saat uji bakteri. Tapi, Alhamdulillah… mereka paham dengan segudang aktivitasku. Saat mereka harus ngelab, pada jam yang sama aku dibutuhkan teman-teman lain untuk rapat di SIM-BEM UNS atau ada agenda di Masjid Nurul Huda. Hah, maafkan aku kawan, jika kurang optimal. Tapi aku sangat bersyukur, Tim AMBRE selalu kompak. Gak pernah musuhan atau terjadi persengketaan diantara anggotanya. Satu kuncinya, KOMUNIKASI! Dari komunikasi yang terbangun dengan baik akan menumbuhkan sikap saling pengertian satu dengan yang lain, bukan masalah pemakluman tapi kita mampu menempatkan tugas dan tanggung jawab masing-masing. Seiring berjalannya waktu, kita juga jadi semakin paham karakter masing-masing. Saling melengkapi kekurangan antara yang satu dengan yang lain.



Aku yang kadang cuek dan kurang peka, Tanti yang rajin tapi kadang panikan, Mita yang selalu santai dan kadang lola. Lucu-lucu banget lah kalau inget. Sampai ada satu peristiwa yang benar-benar menguji kesolidan tim kita. Pada suatu siang, riset kita salah! Kita salah menggunakan sampel yang harus difraksinasi. Alhasil, pekerjaan kita (waktu itu dosen pembimbing kita juga setia menemani di lab) dari siang sampai sore itu bisa dibilang sia-sia. Hah… sebenarnya dosen kita tidak tahu masalah ini. Panik, itu pasti! Kacau banget pikiran kita saat itu. Masing-masing punya pendapat sendiri-sendiri. Sampai akhirnya, kita bertiga memutuskan untuk mengulangi lagi dari awal. Lab Biologi lantai 1 sepi banget karena sudah malam! Untungnya ada Pak Satpam yang berpatroli. Hihi… benar-benar menjadi sebuah moment yang gak bakal kita lupain deh! Kita baru pulang jam 9 malam… Kita juga pernah belajar bertiga di kost Tanti. Aku sampai nginep. Buat persiapan seminar skrispi. Seru banget lah! Mereka sahabat-sahabat terbaik yang luar biasa. Ya Rabb, aku merindukan mereka. Jagalah mereka selalu…



Mendengar cerita adik tingkatku itu, aku hanya bisa tersenyum simpul. Ah, jangan sampai deh…persahabatan yang mulai terjalin saat di awal perkuliahan bisa rusak hanya gara-gara ketidaksepahaman saat melakukan penelitian. Semuanya akan baik-baik saja jika paham hakikat sebuah “amal jama’i”. Bekerja sama. Kerja tim! Ya, semoga itu bisa menjadi bumbu pemanis persahabatan kalian… tapi yang terpenting, “KOMUNIKASI”. Oke…hal yang sepele, tapi menjadi sangat berpengaruh dalam keberhasilan kinerja sebuah tim.



Cerita siang menjelang sore… sebelum ngajar di GO Mawar, aku menyempatkan diri untuk mampir di showroom Tiga Serangkai. Rencananya aku mau beli buku “first novel” seperti yang disarankan oleh mentor kepenulisanku, Casofa Fachmy. Berharap sih, gak ketemu tu orang. E…mak bedunduk…tu orang malah lagi nangkring di kursi, ngobrol sama seorang ibu dan seorang bapak. Nyengir deh gue! Liat-liat buku dulu, sampai akhirnya dia ngasih tau mana lokasi first novel yang harus aku beli. Yuhuy, beli 2. Semoga bisa jadi perbekalan untuk masa depan menulis yang lebih baik. Bergegas aku ke GO (cukup jalan kaki saja, coz gak jauh-jauh amat), e…aku malah ketemu sama Pangsit TeamLo. Hm, 11-12 deh sama seonggok yang tadi aku temui di TS. Wkwkwk…ngekek sepanjang jalan.



Cerita sore… bertemu dengan murid-murid baru di kelas Galileo. Wuih, seru banget deh! Mencatat inspirasi yang bisa ku dapat saat 2 jam bersama mereka.

Cerita malam… saat ngajar piket seorang murid yang besok ada ulangan IPA ada pemandangan menarik yang sayang kalau terlewat begitu saja. Ada sepasang suami istri. Mereka berdua mengantarkan salah seorang putranya (yang masih kelas 4 SD) untuk tes modalitas. Saat sang anak tengah dibimbing oleh seorang pengajar untuk tes, mereka mengeluarkan sebuah buku dari tas masing-masing. Wuizzz…adegan pertama yang memukau! Sang suami (bapak itu, dari segi fisik dah cukup berumur deh, warna rambutnya juga sudah berubah), sang istri pun demikian… (sudah banyak kerutan di wajahnya). Tak pikir adik yang tadi itu cucunya. Tapi gak tau juga deh, putranya atau cucunya. Yang penting, aku suka gaya mereka memanfaatkan waktu “penantian” dengan PRODUKTIF. Mbaca buku bhook… ngintip dikit, buku yang mereka baca juga keren! Buku keagamaan. Hm, malam yang sangat inspiratif!



Menikmati malam sorangan wae, mampir beli nasi uduk di kota Barat kemudian naik angkot 01. Ketemu mbak-mbak yang dulu pernah kenalan. Kalau ada barengan gini sedikit lebih tenang. Di dalam angkot, sempat terekam sebuah dialog antara bapak, ibu, dan seorang anak laki-lakinya yang aku taksir usianya sebaya dengan anak kelas 6 SD. Pembahasan mengenai “anak punk”. Wuiz, kedua orang tua itu wanti-wanti agar tu anak gak ikut-ikutan “gaya berandalan”-nya mereka. Ada satu dialog lagi, saat seorang laki-laki dengan mata sedikit kemerahan, wajah yang ‘culas’, dengan senyum tidak ramah (gue serem liat elo, mas!). Duduk dekat mbak-mbak yang kukenal tadi. Kemudian dia bertanya, “Turun mana mbak?”. “Pedharingan”, jawab mbak itu. “Kuliah atau kerja?”, kata cowok tadi. “Kerja!”, jawab mbak itu. Singkat! Sumpah, ngeliat adegan itu antara pengin ketawa dan pasang tampang sangar karena waspada. Hehe…



Sampai di kost, wuih… sepi banget! Kost tiga lantai dengan 19 kamar saat ini tinggal 3 orang. Sampai jam 9, aku ngobrol dan mendengarkan curhatan adik kostku di ruang tengah tentang kondisi kampus. Masuk zona inspirasiku, aku mengeluarkan satu buku first novel dari dalam tas yang berjudul “Nathan, Sang Penjelajah Mimpi”. Melahap lembar demi lembar dari kisah di buku itu. Mencoba mengikat makna. Sampai akhirnya aku terlelap dan berpetualang dalam EKSPEDISI MIMPI-ku sendiri. Muncul wajah-wajah penuh cinta yang sangat akrab kukenal. Diah Cmut, Aprisa Ayu Primasari, Mbak Santi, Mbak Amrih, Mbak Nury, Mbak Umi, Mbak Fu’ah, Mbak Eka, Mbak Anik, Mas Aris El Durra, Kang Fachmy, Mas Tyo, Mas Alib, Mas Cowie… wah, kok mereka rombongan hadir di mimpiku yha? Mimpi yang sangat seru… (gak perlu diceritakan di sini ah… bikin ketawa!)



Sekelumit kisah hari ini yang sayang jikalau aku tidak bisa mendokumentasikannya dengan baik. Jejak-jejak berharga yang semoga bisa memberikanku banyak hikmah dan pelajaran sarat makna.



Ketika Solo menjadi pilihanku!



(Aku hampir meninggalkan kota ini yang itu artinya aku meninggalkan “PELANGI”. Tapi waktu itu wajah-wajah keluarga Pelangi-ku pernah muncul di istikharahku, yang membuatku cukup berat untuk meninggalkan kota ini. Hikzhikz… Ya Rabb, mereka sangat berharga!!! Izinkan aku di sini lebih lama lagi… Kuatkan aku apapun skenario-Mu untukku!)



[Keisya Avicenna, jejak 13 Juli 2011 tentang aku dan Pelangi Hidupku…]

\NB: pemanasan dulu…

[NO]stalgia [R]o[MA]ntic JULI #3: “KAMBOJA”

Thursday, July 14, 2011 0 Comments
by Norma Keisya Avicenna on Tuesday, July 12, 2011 at 6:27pm

Pertama kali mengenalnya tak tahu harus berbuat apa. Saat bertemu dengannya tak tahu harus berkata apa. Karena apa? Karena aku sebenarnya mengenal jiwa itu tapi nyatanya begitu jauh. Terdengar nyanyian hatinya melingkar di telingaku. Aku pun begitu menikmatinya, hingga aku tak percaya kalau semua ini hanyalah mimpi. Aku pun segera terbangun dari mimpi itu, mimpi yang selalu mencekikku hingga aku tak bisa bernafas. Kembali kurenungkan apa yang baru saja terjadi. Bayangan lembutnya segera menghampiriku yang termangu memandang dinding kamar yang kaku. Sinar matanya layaknya bintang yang berpijar hingga tak kuasa aku melawannya. Aku hanya terpaku ketika jiwa itu memandangku dan mengajakku bicara.



Waktu berlalu dengan cepat dan sekejap saja aku mengenal jiwa itu. Hanya aku yang tahu kenapa aku memilih jiwa yang sebenarnya begitu pengecut untuk mengetahui bahwa jiwanya benar-benar berharga. Dan di suatu malam yang dingin sedingin jiwanya yang tak mampu melihat kenyataan, hatinya terbuka, ungkapkan apa yang menjadi keinginannya. Tapi, aku tak bisa menerima itu semua, karena aku tak mungkin menjadi orang yang selalu di belakangnya. Aku tak bisa memungkirinya, sebenarnya aku juga membutuhkan jiwanya untuk menenangkan jiwaku.



Angin masih berhembus dengan pelan dan tak ada satu kata pun yang keluar dari mulutku atau darinya. Aku sebenarnya ingin mengatakan sesuatu agar semuanya mencair. Tapi, aku tak tahu apa yang harus kukatakan. Sampai akhirnya, rerentet kata mulai terlontar dari mulut dingin ini, “Apabila suatu hari nanti aku mati, aku akan berkata padamu dengan bisikan dari kuburku dan aku akan menjadi kamboja yang mekar saat tahu kalau kau bisa membuktikan padaku apakah hatimu masih suci, apakah tulusmu benar-benar mencintai jiwaku?”



Terdengar gundahnya berkata, “Apakah langkahmu terlalu jauh hingga aku tak sanggup mengejarmu? Jika sekiranya kau menginginkan hal itu, aku akan menemanimu mati dan menjadi pohon di mana kau bisa bernaung di terik siang. Dan pergilah di saat yang tepat di kala aku berubah layu dan kering hingga aku akhirnya lebur layaknya buih di lautan. Aku akan mencobanya…”



Malam pun menangis mendengar apa yang baru saja ia katakan. Jiwaku meleleh layaknya lilin yang terbakar. Kebimbangan segera memasuki relung hatiku. Tapi jiwaku kembali merasa, seperti tak pernah terjadi apa-apa. Aku hempaskan diriku di kehampaan jiwa yang selama ini sebenarnya terisi keangkuhanku tentangnya. Lelap dan semakin lelap ditemani cahaya kunang-kunang yang tak seterang dulu lagi, perlahan meredup dalam keremangan. Aku tertidur dalam imajinasiku. Aku pergi jauh, jauh sekali…



Aku katakan padanya, aku berhenti melangkah karena aku tak sanggup lagi berjalan seorang diri. Dan aku berkata padanya, “Kau tak perlu jadi pohon karena mengenal jiwamu sudah cukup membuatku merasa nyaman”.



***

Hanya waktulah yang tahu berapa nilai sesungguhnya dari sebuah cinta. Aku yakin, cinta-Nya lah yang telah mempertemukan jiwa-jiwa kita. Semangat berkarya, kawan! Ini hanyalah sebentuk kegelisahan jiwaku yang belum bisa membuktikan apa-apa!



Mencoba memupus luka yang dulu pernah ada. Dan aku benar-benar merasakan, waktu menjadi bagian dari proses penyembuhan luka itu. Menulislah, dan biarkan jiwamu tetap sehat karena ada banyak cinta saat ke-26 aksara itu bersatu, bersama merangkai kata hingga jadi bermakna…



Teruntuk “karya-karya impian” yang jiwaku amat mencintainya. Aku tak ingin ketika jatah hidupku habis, aku belum menghasilkan apa-apa…



*) Terima kasih buat Diah Cmut dan Aprisa Ayuprimasari…di bawah pohon itu, siang ini… aku kembali merenungi semuanya! @Taman Pujangga_ndegan!



[Keisya Avicenna, 12 Juli 2011. Sembari menyeka air mata hatiku yang semakin lama semakin menderas…@17:30WIB]

MENANGIS ITU BUKAN LAKI-LAKI

Thursday, July 14, 2011 0 Comments
by Norma Keisya Avicenna on Monday, July 11, 2011 at 7:45pm

Kadang, ada kalanya seorang anak mendambakan kasih sayang dan perhatian dari orang tuanya secara berlebih. Ini wajar! Tatkala sang anak mulai beranjak dewasa, ia berusaha mati-matian untuk menjadikan dirinya sebagai kebanggaan orang tua. Alasannya hanya satu, untuk membalas jasa bagi kebaikan orang tua. Walaupun balas jasa sang anak itu satu berbanding tak terhingga dengan semua kebaikan yang telah diberikan dan segala bentuk pengorbanan orang tua.



Diri ini benar-benar merasakan perih, sakit, luka yang begitu dahsyat ketika harus ‘dipukul’ dengan beningnya air mata orang tua yang mengalir, seiring permohonan maaf kepada anaknya. Bukan anak yang mohon maaf kepada orang tuanya!



Bermula dari keinginan untuk membahagiakan mereka dengan mencoba mencari skeolah lanjutan yang tepat. Akan tetapi, pada saat yang bersamaan, kakak perempuanku harus mendaftar sebagai dosen di UNDIP. Tentu saja biaya yang dikeluarkan tidaklah sedikit. Konsentrasi orang tuapun terpecah, bahkan aku merasa mereka lebih sibuk mengurusi pendaftaran kakak perempuanku itu sehingga sedikit meninggalkan kepentinganku untuk mencari sekolah lanjutan.



Terbersit rasa kesal karena perguruan tinggi yang diharapkan seakan mustahil untuk diraih sedangkan diri ini sudah gagal PMDK. Rasa iri kepada sang kakak pun semakin memuncak. Semakin menjadi bahkan begitu hebat! Terakhir aku mencoba bicara dengan orang tua bahwa aku ingin sekolah di STT TELKOM, tapi lagi-lagi gagal karena biaya per semester 4 juta lebih. Aku tambah kacau, aku tidak ingin kejadian ini sama dan berulang seperti tahun-tahun lalu, di mana aku selalu gagal mendapatkan sekolah yang aku inginkan.



Marah, iri, kesal yang membabi buta, aku lampiaskan begitu saja kepada Ibu. Umpatan demi umpatan keluar dari ‘mulut jahanam’ ini. Hati kotor ini berbisik, “aku di -nomor dua-kan”. Di tambah lagi, Bapak sering menonjolkan prestasi kakak perempuanku. Kakak yang dulu sekolah di SMA Al Azhar daripada aku yang hanya sekolah di desa, yang mungkin tidak ada apa-apanya dengan sekolah kakakku itu. Hati ini tambah miris!



Ketika kakak perempuanku itu pulang ke rumah, tak sepatah kata pun terucap untuk menyambut, tak ada sekilas wajah terlihat untuk menatap, yang ada hanya pikiran bahwa diri ini adalah pecundang yang selalu gagal…



Ibu -yang selalu mencoba meneduhkan si anak durhaka ini- malah kembali dijadikan bulan-bulanan mulut hina ini. Begitu berhari-hari. Malah sempat terbersit, “Lebih baik aku menjadi berandalan, membuat orang tua malu! Jika mereka tidak mau aku menjadi anak kebanggaan mereka!”. Ibu tetap sabar. Hati anaknya yang terbakar emosi ini masih juga belum mengerti linangan air mata ibunya dalam hati.



Di sekolah, saat teman-teman yang lain sibuk mengurus PMDK, aku hanya duduk menatap karena cita-citaku untuk ikut PMDK sudah kandas. Sementara teman-temanku enak, mereka berpeluang bisa masuk perguruan tinggi negeri tanpa harus ikut tes saringan masuk. Sedangkan aku? Aku mungkin harus berjuang mati-matia untuk ikut tes SPMB (Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru), yang tentu saja aku ragu. Aku ini kan orang bodoh? Lalu kenapa aku dilahirkan? Setiap orang bilang bahwa aku beda sama kakak, benar! Aku beda, aku lebih bodoh, aku lebih jahat, aku lebih keras kepala, egois! Aku mulai menebar benci pada semua orang. Prinsipku saat itu, kalau aku benci pada semua orang, maka aku laki-laki sejati!!! Lebih baik aku suka daripada orang lain suka. Aku sering makan ati…



Waktu itu, sepulang sekolah aku ingin makan siang. Keadaan rumah tidak seperti biasanya, ada rasa jengkel ketika menatap wajah Ibu! Seperti hari-hari sebelumnya, beliau menanyakan keadaan di sekolah, tapi jawaban yang keluar dari mulut ini malah kata-kata yang sinis. Kata-kata yang terlontar adalah kata-kata yang sangat menyakitkan. Sampai puncaknya, Ibu menangis. Ibu menangis di hadapanku, memohon maaf kepadaku. Sedang aku? Aku hanya diam berusaha bertahan dengan pikiran-pikiran iblisku yang mencoba meracuni. Ibu menangis…sekali lagi mohon maaf.



Sembari bercerita bahwa beliau tidak pernah sekalipun membedakan anak-anaknya. Bagi beliau, anak-anaklah kekuatan untuk menjalani hidup. Bapak yang bekerja tiada henti demi siapa? Demi anak-anak…Ibu tidak pernah menganggap aku bodoh!!! Aku pintar…aku adalah kebanggaan beliau. Ibu terus minta maaf, teriring kristal-kristal bening yang terus membuat jejak membasahi kulit pipinya yang mulai keriput termakan usia.



Tiba-tiba piring yang tadi aku pegang, aku letakkan. Aku bersimpuh di kaki Ibu. Aku menangis sejadi-jadinya! Aku tak kuasa memandang air mata Ibu. Aku bersimpuh dan Ibu membelaiku dengan kasih sayangnya, aku hanya bisa berkata,

“Sampun Ibu, sampun…kulo lepat!”1) Hanya itu yang dapat keluar dari mulut neraka ini. Aku mencium tangan Ibu sebisanya. Aku merasakan perjuangannya membesarkanku, kurasakan tangan halus itu yang senantiasa menemani langkahku.



“Aku durhaka sama Ibu…”, kataku sambil terisak.

Tapi apa yang beliau katakan?

“Tidak, kamu tidak salah. Wajar…kamu masih remaja, Ibu bangga sama kamu.”

Aku benar-benar merasa telah menyakiti hati Ibu. Aku sulit melepaskan genggaman tanganku di kaki beliau, sudah banyak kesalahan yang aku perbuat. Aku tidak sadar bahwa selama ini aku hanya bisa merepotkan beliau, mencemooh beliau, memaki, berkata keras…

Aku durhaka…

Aku durhaka…



Ibu, ampuni aku! Jikalau beliau hilang kesabaran, pasti aku sekarang telah menjadi manusia laknat, terkutuk!

Ibu tidak berharap apa-apa dariku. Ibu hanya ingin menyaksikan anak-anaknya berhasil. Itulah yang kuingat, dan sampai sekarang aku masih bisa melihat sosok Ibu yang penuh cinta kasih pada anak-anaknya. Aku ingin mempersembahkan yang terbaik untuk Ibu. Sering aku melihat Ibu berdoa panjang seusai sholat malam, tapi aku tak tahu jika dalam doanya…ada namaku!

Ibu…ampuni aku!

Ibu…ampuni anakmu…



(Aku kembali ingat kejadian itu…dan inilah pelebur kerasnya hatiku. Aku tidak malu jika harus menangis karena meratapi kesalahan. Karena selama ini, aku hanya menganggap menangis itu bukan laki-laki!!! Aku menangis karena Ibu…Ibu yang akan selalu aku hormati. Ibu, surga ada di bawah telapak kakimu…)





1) “Sudah Ibu, sudah…saya salah!”



[Keisya Avicenna...belajar memaknai air mata laki-laki]